Metode penelitian sejarah lisan merupakan keharusan dalam historiografi kontemporer. Buku ini merupakan panduan yang komprehensif tentang metode tersebut. Selama ini sejarah sering kali lebih banyak memberi tempat kepada hal-hal yang elitis, sementara ‘history from below’ nyaris tak tersentuh. Banyak ahli mengatakan sejarah lisan itu ‘humanizing history’, memberi tempat kepada emosi, sentimen dan hal-hal yang pribadi yang patut diketahui sebagai bagian dari sejarah umat manusia. “Oral history gives history back to the people in their own words. And in giving a past, it also helps them towards a future of their own making,” demikian kesimpulan Paul Thompson. Buku ini mengisahkan seluk-beluk sejarah lisan dari perkembangan sampai cara pengerjaannya. Perlu dimiliki dan dibaca.
Reviews
There are no reviews yet.